Sejarah

Pertanyaan

bandingkan kebijakan pemerintah masa demokrasi liberal dengan masa demokrasi terpimpin dalam bidang politik

2 Jawaban

  • Pembahasan:

     

    Perbandingan kebijakan dalam bidang politik pada Demokrasi Liberal ala Barat (1950-1959) dan Demokrasi Terpimpin (1959-1966) tersebut adalah:

     

    1.    Kebebasan Politik: Pada masa Demokrasi Liberal, terdapat kebebasan dalam berpendapat dan berpolitik, namun pada Demokrasi Terpimpin, terjadi pengekangan.

     

    Pada masa Demokrasi Liberal, partai politik dengan bebas mengutarakan pendapatnya dan bebas mengajukan kebijakannya. Ini ditandai dengan Pemilihan Umum tahun 1955 yang berlaku bebas, jujur dan adil. Namun dampak negative dari kebebasan ini adalah ketidakstabilan politik karena partai politik sering mengajukan mosi tidak percaya pada perdana menteri dan kabinet. Ini menyebabkan sering bergantinya perdana menteri dan kabinet pada masa Demokrasi Liberal.

     

    Pada Masa Demokrasi Terpimpin, terjadi pengekangan terhadap partai politik. Partai-partai Masyumi, PSI dan Murba dibubarkan karena dianggap melawan pemerintah. Banyak kritikus terhadap presiden Soekarno juga ditahan, seperti Buya Hamka yang ditahan tahun 1964-1966.

     

    2.    Politik Luar Negeri: Pada masa Demokrasi Liberal  Demokrasi Terpimpin bersifat netral, sementara pada masa Demokrasi Terpimpin, Indonesia mulai dekat pada negara-negara Komunis

     

    Kebijakan politik luar negeri pada masa Demokrasi Liberal mengikuti prinsip bebas aktif, ditandai dengan berlangsungnya KTT Asia Afrika pada tahun 1955. Namun, sejak masa Demokrasi Terpimpin, Presiden Soekarno mulai mengarahkan Indonesia menjadi dekat dengan negara-negara komunis. Ini ditandai dengan terbentuknya poros “Jakarta Hanoi Peking Pyongyang Moscow”, serta keluarnya Indonesia dari PBB pada 7 Januari 1965.

     

    Kedekatan degan negara-negata Komunis ini juga ditandai dengan banyaknya persenjataan Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (ABRI) yang berasal dari negara-negara komunis, seperti dari Uni Sovyet.

     

    Kelas: XII

    Mata Pelajaran: Sejarah   

    Materi: Demokrasi Terpimpin dan Demokrasi Liberal

    Kata Kunci: Perbandingan antara Demokrasi Terpimpin dan Demokrasi Liberal

                                                  

     

     

     

  • ===== Sejarah =====

    * Perbandingan :

    • Demokrasi Liberal :
    - Mempunyai paham liberalis
    - Pengambilan keputusan menurut suara terbanyak
    - Keputusan didominasi oleh individu

    • Demokrasi Terpimpin :
    - Keputusan didominasi oleh seorang pemimpin
    - Menggunakan paham sosialis
    - Pengambilan keputusan dengan langkah musyawarah

Pertanyaan Lainnya